Nama Yang Akan Menduduki Kursi DPRD Humbahas 2024, Parulian Simamora Raih Suara Terbanyak Partai Golkar

Sebarkan:

TOPJURNALNEWS.COM - Pemungutan suara pada Pesta Demokrasi 14 Februari lalu telah usai dilaksanakan dan tinggal menunggu pengumuman dari Penyelengara Pemilu. 

Untuk pemilihan DPRD di setiap Daerah Pemilihan (Dapil) di Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) pada Pemilu 2024 tampak didominasi Partai Golkar.

Sesuai rekapitulasi di Kecamatan, Parulian Simamora Caleg dari Partai Golkar diketahui memperoleh suara terbanyak dari seluruh Caleg Golkar di Humbahas dengan suara 3.375 suara dari Dapil I (Doloksanggul).

Hal itu diungkapkan Parulian Simamora yang juga Sekretaris DPD II Partai Golkar Kabupaten Humbahas, Selasa (27/2/24). 

"Perolehan sesuai rekapitulasi di kecamatan, saat ini saya menjadi suara terbanyak di partai golkar dengan suara 3.375 suara, dan suara partai golkar seluruhnya 36.616 suara. Walau demikian, kita tetap harus menunggu hasil pengumuman KPU," ucapnya kepada media, Minggu ( 18/2/2024).

Atas pencapaian tersebut, dirinya mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim, relawan dan simpatisan yang telah mendukung dan mendoakan dirinya untuk dapat duduk di kursi DPRD Kabupaten Humbahas.

Disamping itu, Ia juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak terkait baik Panitia dan Pengawas Pemilu tahun 2024 secara khusus se-Kabupaten Humbahas dan di seluruh NKRI yang dengan susah payah dan dengan gigih telah merampungkan tugasnya masing-masing hingga tingkat Kecamatan.

"Semoga jasa dan kerja keras Saudara semua mendapat balasan yang indah dari Tuhan Yang Maha Esa," ucapanya.

Untuk diketahui, Daftar nama dan perolehan suara Partai dan suara pribadi Caleg yang mendapatkan 30 Kursi DPRD Humbang Hasundutan sesuai perhitungan tingkat PPK.

Partai Golkar raih suara terbanyak dengan perolehan 36.616 Suara, dan Caleg pemenangnya yakni: 

1. Parulian Simamora raih 3375 suara dari Dapil I (Doloksanggul) 

2. Antonius Simamora raih 3005 suara dari Dapil I 

3. Rustam Marbun raih 2812 suara dari Dapil II (Sijama Polang, Onan Ganjang, Pakkat) 

4. Radna Marbun raih 2593 dari Dapil III (Parlilitan, Tarabintang) 

5. Maurip Lumban Gaol raih 2594 suara dari Dapil IV ( Pollung, Baktiraja) 

6. Bantu Tambunan raih 2267 suara dari Dapil V (Lintong Nihuta, Paranginan)

7. Rosmintayani Simamora raih 2227 suara dari Dapil II

8. Juper Sinambela raih 1975 suara dari Dapil V

9. Manambatua Simamora raih 1913 suara dari Dapil II. 

Peraih suara terbanyak kedua yakni Partai Hanura dengan perolehan 16.663 Suara, dan caleg pemenangnya yakni: 

1. Labuan Sihombing peroleh 2938 suara dari Dapil V 

2. Hartono Lumban Gaol peroleh 2419 dari Dapil IV 

3. Jessica Simamora peroleh 2330 dari Dapil IV

4. Muslim Simamora peroleh 2026 suara dari Dapil I

5. Martini Purba peroleh 1179 dari Dapil II dan

Selanjutnya, suara terbanyak ketiga yakni, Partai Nasdem dengan sebanyak 9676 Suara, dan caleg peraih suara tersebut adalah: 

1. Jorotman Purba peroleh 2988 dari Dapil II

2. Normauli Simarmata peroleh 2023 dari Dapil V

3. Marsono Simamora peroleh 2008 dari Dapil I

4. Gerhana Tumanggor peroleh 1782 dari Dapil III

Menduduki kursi DPRD selanjutnya yakni dari Partai Perindo: 

1. Lam Marganda Silaban peroleh 2079 suara dari Dapil V

2. Guntur Simamora peroleh 1992 suara dari Dapil II

3. Jannus Lumban Batu peroleh 1958 suara dari Dapil IV

Selanjutnya, Partai Gerindra : 

1. Indra Nainggolan peroleh 2241 suara dari Dapil III

2. Hendry Simamora peroleh 2125 suara dari Dapil I

3. Bosfer Nababan peroleh 1297 suara dari Dapil V

Selanjutnya, dari Partai PDI Perjuangan: 

1. Jamonang Nababan peroleh 3395 suara dari Dapil V

2. Nikodemus Munte peroleh 2528 suara dari Dapil I

Berikutnya, di isi oleh PSI, yaitu: 

1. Poltak Purba peroleh 2375 suara dari Dapil IV

Selanjutnya, dari Partai Amanat Nasional, yakni: 

1. Tomos Purba peroleh 1723 suara dari Dapil I

Berikutnya, dari PKB, yakni: 

1. Roganda Tinambunan peroleh 1458 suara dari Dapil III

Dan yang terakhir, isi dari partai Demokrat, yaitu: 

1. Beresman Sianturi peroleh 1379 suara dari Dapil I.(carlos)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini