Kompor Meledak Saat Masak, Ruko Tiga Lantai di Helvetia Nyaris Ludes Dilahap Api

Sebarkan:

TOPJURNALNEWS.COM - Warga yang berada di Jalan Serbaguna Gang Lanjar, Desa Helvetia, Kecamatan Labuhandeli, Kab. Deli Serdang mendadak panik, Sabtu 22 Maret 2025 siang.

Pasalnya, Sijago merah melahap menyalah disebuah ruko milik warga bernama Vani (40).

Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditafsir hingga puluhan juta rupiah.

Dari keterangan pemilik ruko Veni kepada wartawan mengatakan, sebelumnya dirinya bersama beberapa orang sedang memasak takjil buat dibagikan kepada warga dilantai tiga.

Saat sedang memasak tersebut, salah satu kompor yang menggunakan minyak tanah meledak dan membuat panik orang yang ada dilokasi.

Salah satu teman Vani menyiram air kearah kompor yang sedang terbakar, namun bukannya api padam. Api semakin membesar, dan merambat kebeberap baang yang ada dilantai tiga.

Pemilik langsung memerintahkan tolong warga sekitar, untuk memadamkan api. Api baru bisa dipadamkan setengah jam kemudian setelah satu unit Damkar dari Kota Medan tiba dilokasi kejadian.(Rud)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini