Perampok Beraksi di Marelan, Seorang Nenek Dianiaya

Sebarkan:

TOPJURNALNEWS.COM - Aksi kejahatan kembali terjadi di wilayah hukum Polsek Labuhan, kali ini aksi perampokan menimpa sebuah warung kelontong  di Jalan Marelan 3, Pasar 4 Barat, Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan, Rabu (01/03/2023) sore.

Aksi perampokan tersebut terekam CCTV kedai dan terlihat dalam rekaman tersebut, pelaku sempat menganiaya penjaga warung seorang nenek - nenek bernama Winarsih (60) dengan menggunakan kayu.

Akibat kejadian tersebut, korban harus kehilangan uang sebanyak Rp 2 juta serta sejumlah rokok. Saat ini kasusnya telah ditangani oleh pihak Polsek Labuhan.

Winarsih yang ditemui dilokasi menjelaskan, sebelumnya pelaku yang seorang diri berpura - pura membeli sejumlah rokok.

"Dia (pelaku) datang sendiri nak, dia masuk pake helm dan masker. Dia mau beli rokok ada beberapa macam, saat mau ngambil rokok yang diminta pelaku, saya langsung dipukul pakai kayu,"ucapnya.

Usai menganiaya dan mengambil sejumlah barang, pelaku langsung kabur dengan menggunakan motor metik.

"Aku dipukulnya tiga kali pakai kayu, saat terjatuh itu lah uang yang ada disteling diambilnya. Siap itu dia langsung kabur, saya sempat minta tolong namun karena keadaan sepi jadi gak ada yang ngejar pelaku,"sebutnya.

Dalam kesempatan ini korban berharap pelaku segera dapat tertangkap.

"Kalau bisa pelaku segera tertangkap nak, agar gak ada korban lainnya,"harapnya.

Sementara itu, sejumlah petugas Polsek labuhan yang menerima laporan korban melakukan olah TKP dan memintai sejumlah keterangan warga.(Din)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini