Mayat Mr X Mengambang di Sungai Jernih Percut Sei Tuan

Sebarkan:

TOPJURNALNEWS.COM - Sesosok mayat pria tanpa identitas (Mr X) mengambang di Sungai Jernih gegerkan warga Dusun 19, Desa Percut, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kab. Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (26/5/2023) pagi.

Pengamatan wartawan, jasad berjenis kelamin pria tersebut diperkirakan usianya 40 tahunan, memakain baju kaos dan celana panjang jins.

Dari keterangan yang diperoleh, jasad pertama kali ditemukan mengambang oleh warga yang sedang memancing.

Temuan tersebut langsung dilaporkan kepada kepala dusun dan meneruskannya kepada pihak kepolisian.

Tim Polsek Percut Sei Tuan yang turun kelokasi kejadian langsung melakukan evakuasi dan olah TKP.

Kapolsek Percut sei tuan Kompol M. Agustiawan ST SIK MH mengatakan, saat ini pihak Polsek Percut Sei Tuan masih melakukan penyelidikan penyebab korban meninggal dunia dan mencari indentitas dari korban dan keluarganya.

Diharapkan kepada masyarakat yang mengetahui identitas korban dan keluarganya agar memberitahukan kepada pihak polsek Percut sei tuan.(Rud)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini