Bermain Dipinggir Sungai, Bocah Empat Tahun di Labuhan Tewas Tenggelam

Sebarkan:

TOPJURNALNEWS.COM - Warga yang berada di Benteng Sungai Deli Lingkungan 22 Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan mendadak panik, Selasa (10/9/2024) sekitar pukul 10.00 wib.

Pasalnya, seorang bernama Resa (4) hanyut di Sungai Deli saat bermain dipinggir sungai bersama abangnya.

Jasad korban ditemukan mengambang oleh sejumlah nelayan Kempung Kurnia, Kelurahan Belawan Bahagia, Kecamatan Medan Belawan sekitar pukul 16.00 wib

Temuan tersebut langsung dilaporkan kepada warga yang memang sedang mencari keberadaan korban, korban langsung dievakuasi kerumah korban untuk disemayamkan.

Udin salah satu warga yang ditemui dilokasi mengatakan, sebelumnya korban bersama abngnya sedang bermain dipinggir sungai.

"Warga lihat korban bersama abangnya cuci kaki dipinggir sungai, jadi warga gak memantau kali,"ucapnya.

Warga mengetahui korban hanyut, setelah Abang korban berlari pulang kerumah dan memberi tahu keluarganya.

"Kami gak tahu korban terjatuh ke sungai, karena abangnya gak ada minta atau teriak tolong sama kami. Kami tahunya setelah keluarga korban datang kesini dan sambil berlari kearah sungai,"sebutnya.

Pengamatan wartawan, korban dimakamkan dipemakamam umum tak jauh dari kediamannya.(Tim)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini