23 Korban Meninggal dunia Bencana Alam Terima Santunan dari Pemerintah

Sebarkan:

Foto: Bupati Taput menyerahkan santunan kepada ahli waris korban bencana alam. (topjurnalnews.com/diskominfo taput)
TOPJURNALNEWS.COM - Sebanyak 23 ahli waris korban meninggal dunia akibat bencana alam Hidrometeorologi yang terjadi pada tahun 2025 di Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), menerima santunan dari pemerintah.

Santunan tersebut diserahkan oleh Bupati Taput Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat, bersama perwakilan Kementerian Sosial, di kantor Dekranasda Taput, di Tarutung, Sabtu (24/1/2026).

Adapun santunan untuk korban meninggal dunia adalah sebesar Rp 15 juta per orang.

Bupati Taput menyampaikan duka cita yang mendalam kepada seluruh keluarga korban. 

Dia mengatakan, momentum ini sebagai bentuk keprihatinan dan empati, karena sebanyak 23 jiwa masyarakat Taput telah menjadi korban bencana Hidrometeorologi sepanjang tahun 2025. 

“Atas nama pribadi, keluarga, dan Pemkab Taput, saya menyampaikan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya kepada seluruh keluarga korban. Sampaikan salam kami kepada seluruh keluarga yang ditinggalkan,” ujar Bupati JTP Hutabarat.

Bupati mengajak seluruh keluarga korban untuk tetap tabah dan berserah kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam menghadapi cobaan ini.

Dia berharap agar masyarakat semakin aktif dan responsif dalam melaporkan setiap kejadian bencana, serta segera melakukan koordinasi dengan pemerintah.

Bupati juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kementerian Sosial Republik Indonesia, khususnya kepada tim yang telah hadir langsung di Taput. (bisnur sitompul)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini